Saatnya Klambir Lima Kebun Dipimpin Generasi Muda, Gandhi Panigoro Figur Yang Pas.

Klambir V Kebun | KABARBERANDA – Munculnya sosok Gandhi Panigoro, S.AB yang digadang gadang menjadi orang nomor satu di teritorial desa Klambir Lima Kebun, mendapat atensi masyarakat luas. Tokoh muda yang satu ini dianggap figur yang paling pas menjadi Kades. Meski masih tergolong muda namun putra sulung Yoserizal ini punya segudang prestasi. Ia jago berpidato di forum forum terbuka dan terbiasa memimpin rapat rapat organisasi.
Pemuda lajang berpenampilan menarik ini bertempat tinggal di gang Pendidikan Dusun Desa Klambir Lima Kebun Kecamatan Hamparan Perak Kabupaten Deliserdang. Ia dipercaya sebagai Ketua ormas MKGR wilayah Deliserdang.
Kelahiran Klambir Lima Kebun pada 1998 lalu dikenal cukup mumpuni, baginya memilki tanggung jawab adalah sebuah amanah. Terbukti roda organisasi MKGR yang digawanginya semakin menunjukkan eksistensinya. Ia mulai menekuni dunia politik berkat didikan sesepuh tokoh besar H Wagirin Arman S.Sos yang tak lain adalah kakeknya. Berpolitik baginya semacam bumbu penyedap dalam pernak pernik kehidupan.
Saat disambangi wartawan di kediamannya Rabu (18/12/24), pemuda lajang ini mengaku siap maju untuk berkontestasi di ajang Pilkades Klambir Lima Kebun. Jika dipercaya sebagai pemimpin di Desa, ia akan Istiqomah, menjalankan amanah dengan iman dan hati nurani.
“Insya Allah akan saya pikul beban tanggung jawab dengan ikhlas jika memang masyarakat Klambir Lima Kebun berkeninginan dan merestui saya. Itu merupakan harga termahal yang saya terima. Amanah itu adalah tanggung jawab, sepanjang masih bisa kita jalankan, selagi Allah meridhoi saya akan jalankan sesuai koridor” kata pemuda low profil itu.
Menurut Gandi, bila mana jalan hidupnya sudah ditentukan sebagai Kepala Desa, ia berjanji akan mengukur prestasi di tanah kelahirannya itu. Selain melanjutkan kebijakan Kades Kades sebelumnya, ia akan torehkan lembaran sejarah yang akan dikenang sepanjang perjalanan waktu. “Mohon doa restu kepada seluruh masyarakat desa Klambir Lima Kebun, kepada sesepuh tokoh tokoh sentral Desa, para keluarga besar saya. Niat untuk ikut sebagai kandidat Kades ini insyaallah sudah tertanam. Apa pun nanti konsekwensi yang bakal saya terima itu adalah yng terbaik di mata Allah” kata Gandhi. (Red)